Iklan 1060x90

Lapas Kerobokan Dukung Penuh Pembinaan Pramuka, Kalapas Hudi Ismono Hadiri PERSARI di Karangasem

Syifa W.
Sabtu, Juli 19, 2025 WIB Last Updated 2025-07-19T11:04:59Z

MediaJawa – Kepala Lapas (Kalapas) Kelas IIA Kerobokan, Hudi Ismono, turut hadir dalam pembukaan kegiatan Perkemahan Satu Hari (PERSARI) yang digelar di Lapas Kelas IIB Karangasem. Sebanyak 55 warga binaan dari berbagai UPT Pemasyarakatan se-Bali mengikuti kegiatan ini sebagai bentuk pembinaan berbasis kepramukaan yang menekankan nilai-nilai kedisiplinan, kerja sama, dan tanggung jawab.

Acara ini dibuka secara resmi oleh Kepala Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Kantor Wilayah Bali, Bapak Decky Nurmansyah. Dalam sambutannya, Beliau menekankan bahwa kegiatan kepramukaan seperti PERSARI merupakan sarana efektif dalam menanamkan karakter positif bagi warga binaan, serta mendorong mereka untuk lebih siap kembali ke masyarakat.

Kalapas Kerobokan, Hudi Ismono menyambut positif pelaksanaan PERSARI 2025 sebagai bagian dari upaya pembinaan yang menyeluruh. “Melalui kegiatan ini, warga binaan tidak hanya diajak beraktivitas, tapi juga dilatih membangun semangat baru dan pola pikir positif. Harapannya, mereka kembali ke masyarakat dengan lebih siap dan percaya diri,” ujarnya.

- Lapas Kerobokan 
Komentar

Tampilkan

  • Lapas Kerobokan Dukung Penuh Pembinaan Pramuka, Kalapas Hudi Ismono Hadiri PERSARI di Karangasem
  • 0

Berita Terkini

Iklan