Iklan 1060x90

Jaga Keamanan dan Ketertiban, Lapas Kotabaru Laksanakan Deteksi Dini Kamar Hunian

Hadi A.
Jumat, November 28, 2025 WIB Last Updated 2025-11-28T10:46:37Z

MediaJawa – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Kotabaru kembali melaksanakan kegiatan deteksi dini di kamar hunian Warga Binaan pada Jumat (28/11). Kegiatan yang rutin dilakukan setiap hari ini bertujuan untuk menjaga keamanan dan kenyamanan lingkungan Lapas.

Pengecekan meliputi sarana dan prasarana (sarpras) di kamar hunian, memastikan semua fasilitas berfungsi dengan baik, serta memastikan tidak ada barang terlarang atau membahayakan di dalam kamar hunian. 

Hasil kegiatan pada giat deteksi dini hari ini menunjukkan seluruh sarpras dalam kondisi baik dan tidak ditemukan adanya barang terlarang yang membahayakan keselamatan Warga Binaan maupun petugas.

Kepala Lapas (Kalapas) Kotabaru, Doni Handriansyah, menegaskan bahwa deteksi dini harian sebagai langkah preventif ini merupakan bagian dari upaya pencegahan dan pembinaan yang aman serta tertib. “Kegiatan pengecekan ini penting untuk menjaga keamanan, kenyamanan, serta kelancaran aktivitas harian Warga Binaan, sekaligus memastikan sarpras tetap layak pakai,” ujarnya.

Menjelang akhir tahun, Lapas Kotabaru memastikan kegiatan deteksi dini dan penguatan keamanan akan terus ditingkatkan untuk menjaga situasi tetap aman dan kondusif. Melalui kegiatan rutin ini, Lapas Kotabaru menegaskan komitmennya dalam menciptakan lingkungan pemasyarakatan yang aman, tertib, dan kondusif bagi seluruh Warga Binaan.
Komentar

Tampilkan

  • Jaga Keamanan dan Ketertiban, Lapas Kotabaru Laksanakan Deteksi Dini Kamar Hunian
  • 0

Berita Terkini

Iklan