Iklan 1060x90

Binadik Kotabaru Semakin Solid, Medy Albar Siap Wujudkan Pembinaan Berkelanjutan

Syifa W.
Kamis, Januari 08, 2026 WIB Last Updated 2026-01-08T00:28:42Z

MediaJawa — Kepala Seksi Bimbingan Narapidana dan Anak Didik (Kasi Binadik) Lapas Kelas IIA Kotabaru, Medy Albar Suhartanto, resmi dilantik oleh Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Kalimantan Selatan, Mulyadi, dalam kegiatan pelantikan yang diselenggarakan oleh Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Kalimantan Selatan, Rabu (7/1). Kegiatan tersebut turut dihadiri oleh Kepala Lapas Kelas IIA Kotabaru, Doni Handriansyah.

Pelantikan berlangsung khidmat dan dihadiri oleh jajaran pejabat pemasyarakatan. Kegiatan ini bertujuan memastikan pelaksanaan tugas dan fungsi Seksi Binadik berjalan optimal dalam mendukung pembinaan kepribadian dan kemandirian Warga Binaan.

Seksi Binadik memiliki peran strategis dalam pelaksanaan pembinaan, pemenuhan hak-hak Warga Binaan, serta pengelolaan program pembinaan kemandirian. Pelaksanaan tugas tersebut juga selaras dengan dasar hukum terbaru terkait pemberian premi Warga Binaan atas hasil kerja dan pembinaan kemandirian.

Kepala Lapas Kotabaru Doni Handriansyah menyampaikan, “Kami berharap pejabat yang baru dilantik dapat segera beradaptasi dan memperkuat pelaksanaan pembinaan Warga Binaan, khususnya dalam memastikan hak-hak mereka terpenuhi sesuai regulasi yang berlaku.”

Sementara itu, Medy Albar Suhartanto menyatakan kesiapan menjalankan amanah yang diberikan. “Saya siap melaksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab dan berkomitmen meningkatkan kualitas pembinaan Binadik agar berjalan efektif, humanis, dan berkelanjutan,” ujarnya.

Pelantikan ini sejalan dengan 15 Program Aksi Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan Tahun 2026, khususnya dalam penguatan tata kelola organisasi, peningkatan kualitas pembinaan Warga Binaan, serta implementasi kebijakan pemasyarakatan yang profesional dan berintegritas.
Komentar

Tampilkan

  • Binadik Kotabaru Semakin Solid, Medy Albar Siap Wujudkan Pembinaan Berkelanjutan
  • 0

Berita Terkini

Iklan