Mediajawa – Dalam rangka mengawali pelaksanaan tugas di Tahun 2026 dan menyatukan langkah seluruh jajaran Pemasyarakatan di Indonesia, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Perempuan Martapura mengikuti kegiatan Apel Pegawai Awal Tahun 2026 yang digelar secara virtual oleh Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan (Kemenimipas) pada Senin(5/1). Kegiatan tersebut juga dirangkaikan dengan Penandatanganan Deklarasi Perjanjian Kinerja Tahun 2026, sebagai bukti nyata komitmen dalam melaksanakan program kerja Kemenimipas yang Profesional, Responsif, Integritas, Modern, dan Akuntabel (PRIMA).
Kepala Lapas Perempuan Martapura, Evi Loliancy, bersama jajaran pejabat struktural menandatangani Perjanjian Kinerja Tahun 2026, yang menjadi dasar pengukuran capaian kinerja unit kerja selama satu tahun ke depan. Penandatanganan ini juga menegaskan kesungguhan Lapas Perempuan Martapura dalam mengimplementasikan target kinerja yang terukur, akuntabel, dan memberikan dampak positif nyata kepada masyarakat.
Kalapas Evi Loliancy, menyampaikan bahwa apel awal tahun dan penandatanganan perjanjian kinerja adalah momentum penting untuk menyatukan visi dan misi seluruh pegawai Pemasyarakatan dalam mendukung kebijakan dan program unggulan Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan. Beliau menegaskan bahwa Lapas Perempuan Martapura siap melaksanakan tugas dengan profesionalisme tinggi, berintegritas serta berorientasi pada pelayanan publik yang prima.
“Kegiatan ini menjadi pijakan awal bagi kita semua untuk terus meningkatkan kualitas kinerja dan pelayanan kepada masyarakat. Dengan semangat PRIMA, kami siap mewujudkan kinerja yang profesional, akuntabel, dan berorientasi kepada kepuasan publik,” ujar Kalapas Evi Loliancy.
Melalui momentum awal tahun ini, Lapas Perempuan Martapura meneguhkan langkah untuk menjalankan tugas Pemasyarakatan secara terencana, berintegritas, dan berorientasi pada pencapaian kinerja optimal sepanjang Tahun 2026.
- LPP Martapura




